TARI BARONG

Tari Barong adalah suatu pertunjukan tari yang memakai topeng atau kostum badan yang ditarikan oleh 1 atau 2 orang penari.Barong merupakan peninggalan sejarah pra-Hindu dan bercerita tentang hal paling klise,yaitu pertentangan antara kebaikan dan kejahatan.Meskipun barong digambarkan sebagai wujud singa atau macan ,banyak juga jenis barong seperti :

1. BARONG KET :
Barong Ket adalah Barong yang bentuknya menyerupai manusia yang tinggi nya dua kali lipat tinggi manusia.Sosok laki dalam barong disebut Jero Gede dan sosok perempuan disebut Jero Luh.Barong jenis ini adalah barong yang paling banyak atau paling sering dipentaskan di Bali.Barong Ket terbuat dari kombinasi perasok(serat daun tanaman jenis pandan) dan ijuk.Barong Ket ditarikan oleh dua orang penari yang disebut Juru Bapang.Juru Bapang pertama menarikan bagian kepala dan Juru Bapang kedua menarikan bagian ekor.Biasanya Barong Ket ditarikan dengan rangda yaitu sosok seram atau Adharma(keburukan) dan barong ket sendiri bersifat Dharma(kebaikan).pasangan Barong Ket melambangkan pertempuran abadi antara dua hal yang berlawanan(Rwa Bhineda) di semesta raya ini.Tari Barong Ket diiringi dengan gamelan semar pagulingan.Untuk melihat pertunjukannya bisa klik disini

2. BARONG BANGKAL :
Barong Bangal yaitu barong yang bentuknya menyerupai babi dewasa.Barong ini cukup populer di Bali.Biasanya dipentaskan dengan cara ngelelawang atau menari dari pintu ke pintu berkeliling desa saat perayaan hari raya Galungan dan Kuningan.Barong ini ditarikan oleh dua orang penari dengan diiringi gamelan batel/tetamburan.Untuk yang penasaran bisa menyimak video dengan klik disini

3. BARONG MACAN : 
Seperti namanya bentuk barong macan menyerupai wujud macan.Barong ini dikaitkan dengan cerita tantri(kehidupan kerajaan binatang di rimba raya).Kulit yang dipakai barong macan terbuat dari kain beludru loreng yang menyerupai kulit macan.Dan barong macan dipentaskan saat hari raya Galungan dan Kuningan,yang diirngi gamelan Batel.Video tentang barong macan bisa klik disini

4. BARONG LANDUNG : 
Barong Landung bentuknya menyerupai bentuk dari ondel ondel dari Betawi.Di bagian perut barong landung terdapat lubang yang digunakan penari sebagai celah pandangan.Barong Landung diberi peran Mantri(raja) dan Galuh(permaisuri) ,Limbur(dayang) dan sebagainya .Biasanya barong landung dipentaskan saat hari raya Galungan dan Kuningan yang berfungsi untuk mengusir Bhuta Kala.Pertunjukan barong landung bisa klik disini

5. BARONG ASU : 
Dari namanya Asu dalam bahasa Bali berarti anjing.Wajah barong ini memang menyerupai kepala anjing.Barong ini bersifat angker atau di sakralkan .Barong Asu adalah jenis barong yang cukup langka dan hanya berada di daerah Tabanan dan Badung.Biasanya dipentaskan pada hari hari terteentu dan diiringi oleh gamelan batel atau tetamburan atau beleganjur.

6. BARONG GAJAH : 
Barong Gajah wajahnya berbentuk sperti gajah.Barong ini ditarikan oleh dua orang penari.Karena barong ini langka dan dikeramtkan ,masyarakat Bali pun jarang menjumpai barong jenis ini.Sesekali barong ini dipentaskan dengan ngelelawang dari pintu pintu dengan mengelilingi desa pada hari tertentu.Barong ini diiringi oleh gamelan batel atau tetamburan.Barong ini terdapat di Gianyar,Tabanan,Badung dan Bangli.

7 .BARONG BRUTUK : 
Barong Brutuk adalah jenis barong yang cukup langka ,barong jenis ini hanya terdapat di daerah Trunyan dan Bangli.Barong jenis ini bentuknya lebih primitive dibandingkan dengan jenis barong lainnya.Kostum barong brutuk terbuat dari keraras atau daun pisang yang dikeringkan ,dan topengnya terbuat dari batok kelapa.Barong ini melambangkan mahluk mahluk suci(para pengiring Ida Ratu Pancering Jagat) yang berstana di Pura Pancering Jagat,Trunyan.Para pemainnya adalah remaja remaja yang disucikan yang membawa cambuk dimainkan dengan berlari lari mengelilingi pura.Barong brutuk diiringi gamelan baleganjur atau babonangan.Jika ada yang penasaran dengan tariannya bisa klik disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar